DESEMBER CERIA!!!! Happily in December...^^
Tidak
terasa kita sudah berada di penghujung tahun 2012. Pastinya banyak
sekali peristiwa baik kesedihan, kebahagian, petualangan/jalan2 sekitar
pulau Jawa, kegundahan dan asam manis pahit asin kehidupan tersaji dalam
sebuah piring kehidupan yang berjudul " Sepiring Sajian Kehidupan 2012"
Kalimat
yang ingin saya ucapkan adalah saya bersyukur untuk setiap hal yang
Tuhan berikan pada saya, segala hal! baik itu menyenangkan atau tidak,,
tetapi saya bersyukur bahwa ada maksud dan pelajaran yang boleh saya
ambil.
Setiap pribadi pasti mengalami hal-hal yang tidak pernah sama satu
dengan yang lain karena Tuhan menciptakan kita dengan keunikan dan
kekhas"an masing-masing.
NataL... Kelahiran Yesus Kristus yang menggenapi janji Karya Penyelamatan untuk Manusia..
Ornamen dan hiasan untuk menyambut Natal mulai ditampilkan pada Bulan November, seperti halnya dapat dilihat pada foto di atas yang saya ambil pada bulan November di salah satu pusat perbelanjaan di Klaten (kebetulan saat itu saya sedang mampir ke sana) dan sudah ada beberapa benda khas Natal .
"Santa Claus...!!! mama" itu adalah sepenggal kalimat anak kecil yang pastinya akan terlontar jika melihat tumpukan boneka yang lucu-lucu itu. Bahkan orang dewasa juga pasti terpikat dengan boneka tersebut (seperti saya =.="). Ingin rasanya membeli satu boneka, tetapi setelah menimbang-nimbang dan sayapun tidak jadi membelinya karena memang tidak ada tabungan khusus untuk beli.. >.<" dan lai saya berfikir " siapa tahu ada yang mau membelikan untuk saya? jadi saya menunggu..wkkwkw.."
Saat ini dunia semakin maju, semua hal dapat diperoleh dengan mudah. banyak orang yang tidak memahami arti Natal yang sesungguhnya...
Natal tidak hanya perlu ornamen-ornamen hiasan-hiasan seperti pohon natal, kado, lilin, santa claus.
Natal juga tidak hanya suatu pesta, piknik, liburan dan makan-makan
Natal juga tidak hanya waktu untuk berkumpul dengan keluarga besar, teman, sahabat
Natal juga tidak hanya datang keperayaan-perayaan besar di Gereja,
Natal juga tidak hanya memakai baju pakaian baru dan indah
Tetapi Natal adalah suatu waktu dimana Yesus Lahir dengan Segala KESEDERHANAANYA
2000an tahun yang lalu Dia datang ke dunia dengan KEMULIAAN tetapi tidak dengan fasilitas seperti tempat mewah, baju yang indah tetapi Ia datang dengan Lahir di Kandang domba dan tidur dalam palungan bunda Maria. Hal yang sangat Sederhana,, tetapi semua hal yang Dia perbuat, tidak sederhana! Dia Yesus yang melakukan segala hal dengan tidak biasa! Ia Allah yang Baik
MERRY CHRISTMAS... SELAMAT NATAL..TUHAN YESUS MEMBERKATIMU..
Komentar
Posting Komentar